You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Pembangunan 2 Sodetan di Cilincing Dimulai
.
photo Budhi Firmansyah Surapati - Beritajakarta.id

Dua Sodetan di Cilincing Mulai Dibangun

Pembangunan dua sodetan di wilayah RT 09/06 dan RT 11/06 Kelurahan Cilincing, Jakarta Utara, sudah mulai dilaksanakan sejak Kamis (27/2) kemarin.

Kita berharap pembangunan sodetan bisa terlaksana sesuai rencana dan mengatasi genangan di permukiman warga,

Wali Kota Jakarta Utara, Sigit Wijatmoko mengatakan, keberadaan sodetan akan mempercepat aliran dari Kali Gendong ke Kali Cakung Drain.

"Kita berharap pembangunan sodetan bisa terlaksana sesuai rencana dan mengatasi genangan di permukiman warga," katanya, Jumat (28/2).

Petugas SDA Buat Sodetan dan Sumur Resapan di Pulau Untung Jawa

Dijelaskan Sigit, setiap sodetan di bagian muaranya nanti akan dilengkapi pintu air guna mengantisipasi air berbalik saat ketinggian air di Kali Cakung Drain lebih tinggi dari muka air sodetan.

Kepala Suku Dinas Sumber Daya Air Jakarta Utara, Adrian Mara Maulana menjelaskan, pembangunan sodetan ditargetkan selesai dalam kurun waktu satu bulan.

"Pembangunan sodetan diperkirakan membutuhkan waktu paling lama satu bulan," ungkapnya.

Dia mengungkapkan, selain mmbuat sodetan pihaknya juga akan meninggikan turap dengan membangun parapet di sepanjang 300 meter Kali Cakung Drain, serta membuat kolam olakan seluas 2 x 2 meter dengan dengan kedalaman empat meter.

"Lokasi kolam olakan di lahan milik Dinas Kehutanan dan Pertamanan tidak jauh dari Rumah Pompa Bulak Cabe, " tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Wali Kota Jaksel Bersilaturahmi ke Kediaman Ketua Umum Forkabi

    access_time19-05-2025 remove_red_eye24284 personTiyo Surya Sakti
  2. Transjabodetabek Rute Vida Bekasi-Cawang Resmi Beroperasi

    access_time15-05-2025 remove_red_eye2841 personDessy Suciati
  3. Kebakaran di Petojo Selatan Berhasil Dipadamkan Petugas

    access_time20-05-2025 remove_red_eye1666 personFolmer
  4. Komisi E Usul Penambahan SLB di Jakarta

    access_time18-05-2025 remove_red_eye1300 personFakhrizal Fakhri
  5. 30 Jakpreneur Ramaikan Bazar UMKM di Pasar Rebo

    access_time15-05-2025 remove_red_eye1105 personNurito

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik